Bagi anda yang sering download-download file mungkin mengenal istilah
yang namanya torrent ini. Kalau belum ngerti apa itu torrent, bisa
dibaca sendiri ya di wikipedia...
:D Singkatnya, torrent merupakan file yang dibuat untuk aplikasi
bitTorrent dimana didalam file ekstensi *.torrent ini, hanya tersimpan
data-data dimana lokasi file yang bersangkutan, bukan konten dari file
tersebut. Di postingan ini saya share bagaimana mendownload file dengan
menggunakan torrent.
Sekilas info
Torrent bekerja dengan sistem peer to peer (P2P) dimana saat anda download suatu torrent, maka sumber download file tersebut bukan hanya 1 melainkan banyak sumber, dari seluruh komputer didunia yang kebetulan sedang online dan memiliki file yang anda cari. Komputer tersebut diistilahkan sebagai seed, sedangkan anda sebagai penerima file dinamakan leech. Baik seed dan leech saling terhubung melalui jaringan P2P.
Cara menggunakan torrent
Untuk bisa mendownload file lewat torrent, anda membutuhkan aplikasi khusus torrent. Ada banyak aplikasi torrent yang gratis didownload, salah satu yang paling populer adalah uTorrent (Micro Torrent). Install dulu uTorrent di komputer anda dan anda sudah bisa memproses file torrent... :D
Sebenarnya dulu ada beberapa situs online yang mengkonversi link torrent menjadi link download biasa sehingga bisa digunakan di IDM atau download manager lain. Namun saya lihat akhir-akhir ini banyak website serupa yang sudah offline.
Sekilas info
Torrent bekerja dengan sistem peer to peer (P2P) dimana saat anda download suatu torrent, maka sumber download file tersebut bukan hanya 1 melainkan banyak sumber, dari seluruh komputer didunia yang kebetulan sedang online dan memiliki file yang anda cari. Komputer tersebut diistilahkan sebagai seed, sedangkan anda sebagai penerima file dinamakan leech. Baik seed dan leech saling terhubung melalui jaringan P2P.
Cara menggunakan torrent
Untuk bisa mendownload file lewat torrent, anda membutuhkan aplikasi khusus torrent. Ada banyak aplikasi torrent yang gratis didownload, salah satu yang paling populer adalah uTorrent (Micro Torrent). Install dulu uTorrent di komputer anda dan anda sudah bisa memproses file torrent... :D
Sebenarnya dulu ada beberapa situs online yang mengkonversi link torrent menjadi link download biasa sehingga bisa digunakan di IDM atau download manager lain. Namun saya lihat akhir-akhir ini banyak website serupa yang sudah offline.
Nah, sekarang anda tinggal mencari file torrent sesuai yang diinginkan. Banyak situs-situs yang menawarkan mesin pencari torrent, salah satunya situs yang berlogo kapal bajak laut thepiratebay.se. Situs ini adalah "google"-nya file torrent, anda tinggal mengetikkan kata kunci file yang diinginkan, maka hasil pencarian akan menampilkan link-link ke file torrent. Semua jenis file bisa dibilang ada disini, walaupun lebih banyak file bajakan (itulah sebabnya server situs ini selalu diburu FBI) daripada freeware... :D
Selanjutnya anda tinggal klik link semacam get this torrent, download torrent, dan sebagainya. Maka uTorrent anda akan langsung grab link tersebut dan memulai download saat anda klik OK. Mudah bukan?
Torrent bisa di resume jadi jangan khawatir kalau koneksi internet anda putus saat download.
Pertama kali saya menggunakan torrent, kecepatan downloadnya sangat rendah. Waktu itu saya belum mengerti apa itu seed dan leech, sehingga asal download... hahaha
Sekarang sudah mengerti jadi gak lemot lagi downloadnya.
Supaya tidak rendah kecepatan downloadnya, ada baiknya menyimak beberapa tips mencari torrent yang cepat berikut ini:
- Cari torrent yang jumlah seednya LEBIH BESAR daripada jumlah leech.
Sesuai logika, jika lebih banyak yang menyediakan file ketimbang yang mendownload file maka otomatis download speed juga akan terjaga, cepat dan stabil.
Beberapa situs torrent search memiliki fitur sorting seeds dari yang terbesar ke yang kecil jadi manfaatkan fitur ini
- Aturan yang kedua, jika sudah ketemu seed lebih besar dari leech, cari lagi yang memiliki selisih paling BESAR.
Misal: lebih baik seed(200)/leech(10) dibandingkan seed(500)/leech(470).
Tips ini kerap berhasil saya terapkan... :D
Tips tambahan:
- Rajin-rajin membaca komentar user lain mengenai torrent tersebut apakah file yang anda cari bisa dijalankan atau tidak dan juga untuk memastikan file itu bukan FAKE (palsu/ada virus).
- Download torrent dari user yang telah memiliki reputasi. :D
- Matikan anti virus anda ketika download
Hal ini untuk mencegah proses download torrent terhenti ketika ada file torrent yang mengandung virus diblok anti virus
Ketika anda sedang mendownload file, komputer anda juga sekaligus bertindak sebagai seed terhadap komputer lain. Jadi bisa dibilang 90% bandwidth untuk download, 10% bandwidth untuk upload (seeding) ke komputer lain yang membutuhkan file yang sama. Itulah sistem P2P, jadi anda tidak hanya menerima, tapi juga memberi ke sesama pengguna P2P lainnya.
No comments:
Post a Comment